Paket Wisata Jogja Harga Murah
Paket Wisata Jogja – Berbicara mengenai sebuah wisata, mungkin anda selama ini sering melakukan wisata. Hanya sekedar membuang waktu atau mengisi kegiatan di hari libur. Tetapi belum begitu tahu apa sih definisi dari wisata? Penasaran kan, yuk simak tulisan di bawah ini.
Definisi dari Objek Wisata menurut Ridwan. Yakni segala sesuatu yang mempunyai suatu keunikan, keindahan, dan nilai yang berbentuk keanekaragaman kekayaan alam, budaya serta hasil buatan manusia yang mana menjadi target atau tujuan kunjungan wisatawan. Di sisi lain, definisi objek wisata lain merupakan tempat yang dikunjungi dengan berbagai macam keindahan yang diperoleh. Tempat untuk melaksanakan aktivitas pariwisata, tempat untuk bersenang-senang dengan waktu yang begitu lama. Demi memperoleh kepuasan, pelayanan baik, serta memori yang indah di suatu tempat wisata tersebut.
Sementara menurut SK Menparpostel No. Km 98 PW. 102 MPPT-87, definisi dari objek wisata merupakan sebuah tempat atau kondisi alam yang mempunyai sumber daya alam. Yang didirikan dan dikembangkan sehingga memiliki daya tarik yang diupayakan sebagai tempat yang didatangi wisatawan. Di samping itu, menilik dari salah satu penelitian. Pengertian objek wisata yang lain yakni segala sesuatu yang ada di daerah tujuan wisata. Yang mana adalah daya tarik wisata menurut UU No.10 yang menjelaskan tentang kepariwisataan.
Daya Tarik Wisata
Arti daya tarik wisata menurut UU Republik Indonesia No. 10 tahun 2009 mengenai kepariwisataan. Tercantum bahwa daya tarik wisata merupakan segala sesuatu yang menjadi sebuah sarana atau tujuan dari kunjungan wisata. Lebih lanjut, menurut salah satu sumber, yakni Suwantoro dalam bukunya yang memiliki tajuk dasar-dasar Pariwisata. Memaparkan arti daya tarik wisata juga kita artikan sebagai sebuah objek wisata yang mana adalah potensi dan jadi pendorong datangnya wisatawan ke suatu daerah tujuan wisata. Paket Wisata Jogja kami pun juga berpandangan demikian.
Sementara menurut UU yang sama. Arti daya tarik wisata yakni sesuatu yang mempunyai sebuah keunikan, keindahan serta nilai yang berbentuk keanekaragaman. Dari kekayaan alam, budaya, serta hasil buah tangan dari manusia. Yang jadi sasaran atau tujuan kehadiran wisatawan dan daerah tujuan pariwisata yang mana kita sebut dengan destinasi wisata. Apabila merujuk pada buku dengan judul sama yang mana ditulis oleh Suwantoro, objek wisata serta daya tarik wisata dapat kita golongkan menjadi aspek yang ada di bawah ini:
- Sumber daya yang bisa memberikan rasa senang, indah, nyaman serta bersih.
- Aksesibilitas yang tinggi untuk bisa mendatanginya.
- Ciri khusus atau spesifikasi yang sifatnya langka.
- Sarana dan prasarana penunjang untuk bisa melayani para wisatawan yang hadir.
Objek wisata alam mempunyai daya tarik karena keindahan alam, pegunungan, sungai, pantai, pasir, hutan serta lainnya. Objek wisata budaya ini mempunyai daya tarik tinggi. Karena memiliki nilai khusus dalam bentuk atraksi seni, upacara adat, nilai luhur yang memiliki makna dalam suatu objek buah karya manusia pada zaman dulu.
Mendirikan suatu objek wisata wajib di desain dengan memiliki sumber pada potensi daya tarik yang mempunyai objek tersebut. Dengan berdasarkan pada kriteria keberhasilan pengembangan yang mencakup berbagai macam kelayakan.
Wisata Alam
Dalam buku yang dibuat oleh Saragih, arti dari wisata alam adalah bentuk aktivitas rekreasi dan pariwisata yang memberikan manfaat potensi sumber daya alam. Baik dalam keadaan alami maupun sesudah ada bisnis budidaya. Sehingga memberikan kemungkinan wisatawan mendapatkan kesegaran yang bersifat jasmani dan rohani. Memperoleh pemahaman dan pengalaman serta bisa menumbuhkan inspirasi serta cinta terhadap alam.
Terlebih, arti wisata alam adalah aktivitas rekreasi dan pariwisata yang memaksimalkan potensi alam untuk bisa menikmati keindahan alam. Baik yang masih alami atau telah ada bisnis budidaya seperti yang berada di Jogja. Menurut Paket Wisata Jogja kami, supaya ada daya tarik wisata untuk wisatawan datang ke tempat tersebut. Wisata alam sendiri juga berguna sebagai penyeimbang hidup. Karena, sesudah berwisata alam tubuh dan pikiran dapat menjadi segar kembali dan dapat bekerja dengan lebih optimal. Sebab dengan wisata alam memberikan anda kesenangan jasmani serta rohani.
Jogjakarta
Jika berbicara mengenai sebuah tempat wisata lebih lanjut, maka ada satu daerah yang mana dari dulu menjadi tujuan dari wisatawan untuk datang ke daerah tersebut. Mana lagi kalau bukan DIY (Daerah Istimewa Yogyakarta) yang lebih sering kita sebut dengan Jogja. Jogja menjadi salah satu daerah wisata yang paling banyak diincar oleh wisatawan. Baik lokal maupun internasional. Hal ini tidak mengherankan karena di tempat ini, anda akan menemukan banyak sekali tempat wisata, budaya dan kehidupan. Yang masih banyak kita temui berjalan secara tradisional bercampur menjadi satu.
Penasaran kan wisata apa saja yang ada di Jogja? Simak tulisan di bawah ini.
Malioboro
Malioboro adalah salah satu daerah di Yogyakarta mempunyai kontribusi aset wisata populer. Anda tak hanya dapat menikmati wisata di Jalan Malioboro di siang hari saja akan tetapi pada malam hari anda juga disajikan dengan pemandangan malam yang cukup indah. Suasananya juga begitu cocok untuk anda yang ingin mencari keadaan yang meriah dan mengesankan di malam hari. Kota yang dikenalkan sebagai surga belanja ini mempunyai tempat wisata malam yang cukup direkomendasikan untuk anda yang ingin berwisata ke Yogyakarta. Beberapa tempat wisata malam Jalan Malioboro yakni sebagai berikut.
Titik Nol Kilometer Jogja
Nongkrong di titik nol kilometer Jogja ini menjadi tempat favorit bagi klien Paket Wisata Jogja kami. Jika anda beruntung akan ada hiburan budaya seperti atraksi. Yang dapat menambah suasana menjadi meriah di salah satu wisata yang ada di Malioboro ini. Hiburan tersebut pasti menjadi salah satu kebahagiaan yang paling dicari oleh banyak wisatawan di tempat wisata malam yang satu ini.
Persimpangan titik nol kilometer berada di depan Alun-alun Utara yang mana bisa terbilang cukup strategis. Karena tempat nongkrong ini dekat dengan Malioboro. Dengan keramaian serta keindahan kota dari Yogyakarta di daerah ini pasti menjadi menghibur anda. Terutama anda yang menyukai suasana malam yang murah meriah ini.
Spot Foto di Gedung-gedung Tua
Berfoto di gedung-gedung tua sekarang bisa dikatakan instagram-able. Anda yang sering unggah foto di sosial pasti akan menyukai wisata ini. Malioboro akan menjadi pilihan yang tepat untuk anda.
Beberapa gedung-gedung tua yang dapat anda temukan di sana yakni seperti kantor pos, Bank Indonesia dan gedung BNI. Yang posisinya dekat dengan jalan jalur ke Keraton. Sementara di sisi utaranya Malioboro akan anda lihat. Di mana jalan ini menjadi jalan utama yang lengkap dengan monumen Serangan Umum 1 Maret Istana Negara dan Benteng Vredeburg.
Wisata malam jalan Malioboro ini sangat rekomendasi sekali untuk anda yang ingin mengabadikan momen pada saat menikmati liburan di kota Yogyakarta. Untuk mendatangi ke tempat nongkrong ini. Kota istimewa ini akan menjadi begitu spesial untuk anda yang ingin memperoleh foto momen liburan yang estetik. Terlebih pada malam hari lampu-lampu LED dan kendaraan akan membuat hasil tangkapan foto anda pada malam hari benar-benar estetik.
Pantai Parangtritis
Pantai Parangtritis, sebuah pantai yang paling banyak dikunjungi oleh klien Paket Wisata Jogja kami ini berada 27 km selatan Kota Jogja dan gampang dituju menggunakan transportasi umum yang bergerak hingga pukul 17.00 atau kendaraan pribadi. Sore menjelang matahari terbenam merupakan saat terbaik untuk mengunjungi pantai paling populer di Yogyakarta ini. Akan tetapi jika anda datang lebih cepat, tak ada salahnya untuk naik ke Tebing Gembirawati yang berada di belakang pantai ini. Dari sana anda dapat melihat semua area Pantai Parangtritis, laut selatan, sampai ke batas cakrawala.
Belum banyak orang tahu jika di sebelah timur tebing ini bersembunyi sebuah reruntuhan candi. Beda dengan candi yang lain di mana berada di daerah pegunungan, Candi Gembirawati hanya berjarak beberapa ratus meter dari bibir Pantai Parangtritis. Untuk bisa sampai ke candi ini, anda dapat melalui jalan menanjak dekat Hotel Queen of the South kemudian masuk ke jalan setapak ke arah barat kisaran 100 meter. Berisik gemuruh ombak laut selatan yang besar dapat terdengar dari candi ini.
Pantai Parangtritis ini cukup lekat dengan mitos Ratu Kidul. Banyak orang Jawa memiliki kepercayaan bahwa Pantai Parangtritis merupakan gerbang kerajaan gaib Ratu Kidul. Hotel Queen of the South merupakan suatu resort yang diberi nama sesuai dengan legenda ini.
Sunset yang Romantis di Parangtritis
Pada saat matahari condong ke barat dan cuaca begitu cerah, sudah tiba saatnya untuk bersenang-senang. Meski pengunjung di sini dilarang berenang terlalu jauh, hanya di bibir pantai saja. Pantai Parangtritis tak pernah kekurangan tempat untuk having fun. Di pinggir pantai ada yang menyewakan ATV, tarifnya ini berkisar Rp.50.000 sampai 100.000 per setengah jam. Anda hanya tinggal memasukkan persnelingnya kemudian lepas kopling sambil menarik gas.
ATV salah satu fasilitas terbaik yang disukai oleh klien Paket Wisata Jogja. Ini hanya cocok untuk anda yang memiliki jiwa petualang. Pilihan lain yakni bendi. Menyusuri permukaan pasir yang mulus di mana kemudian tersapu ombak dengan kereta kuda beroda 2 ini tidak kalah menyenangkan. Bendi ini nanti akan membawa anda ke ujung timur Pantai Parangtritis. Di mana tempat gugusan karang begitu indah sehingga sering menjadi spot pemotretan foto pre-wedding. Senja yang remang-remang dan bayangan matahari di mana memiliki warna keemasan di permukaan air makin membangkitkan suasana yang romantis.
Pantai Parangtritis ini menyediakan kegembiraan untuk mereka yang wisata bersama keluarga. Bermain layang-layang bersama si kecil juga tidak kalah menyenangkan. Angin laut yang kencang akan membantu membuat layang-layang ini bisa terbang tinggi, bahkan jika anda belum pernah bermain layang-layang sebelumnya.
Apakah anda masih betah dan enggan untuk pulang meski matahari sudah terbenam? Tidak lama lagi beberapa penjual jagung bakar akan mulai menjajakan jualannya sambil menyediakan tikar di pinggir pantai. Sehingga anda dapat nongkrong di sana sampai larut malam.
Lava Tour Gunung Merapi
Gunung Merapi yang berada di Jogja ini merupakan salah satu gunung berapi yang masih dan paling aktif di dunia. Merapi merupakan salah satu dari kisaran 500 gunung berapi di Indonesia, setidaknya 129 diantaranya merupakan gunung berapi aktif yang berlokasi di busur vulkanik yang menyebar di sepanjang kepulauan Asia Pasifik yang mana dikenal dengan sebutan “Cincin Api”.
Hidup di dekat gunung berapi yang aktif pastinya rasanya seperti duduk di bom waktu. Apalagi pada saat menyebut sang Gunung Merapi, gunung berapi yang saat ini memiliki dominasi di pusat pulau Jawa. Pemandangan gunung ini terbaik dan menawan, apalagi saat pagi hari menurut Paket Wisata Jogja kami.
Akan tetapi meski sering meletus, Gunung Merapi cukup penting untuk kehidupan raja-raja atau masyarakat Jawa. Mengapa begitu? Sebab lewat letusannya Merapi memuntahkan lava, abu dan mineral di daerah sekitarnya. Semua muntahan tersebut memberikan nutrisi bergizi di tanah. Selain itu membuat daerah di kisaran Merapi menjadi salah satu area paling subur di dunia. Dan pastinya menjadi daerah yang cukup padat penduduknya.
Gunung berapi yang gagah dan bentuknya kerucut dengan puncak yang memiliki ketinggian 2.911 MDPL ini juga memberikan manfaat bagi kehidupan pemimpin-pemimpin masa lalu dan kerajaaanya. Di awal abad ke 11, kerajaan kuno Mataram yang sangat berkuasa lenyap secara tiba-tiba. Dan kekuasaan kerajaan mendadak berpindah ke arah Jawa Timur.
Nah, dengan adanya sejarah dan nilai historis masa lampau tersebut, Gunung Merapi kini menjadi tempat wisata yang lumayan banyak dikunjungi. Terlebih pemandangan yang bagus dan menawan membuat siapa saja akan terkesan melihatnya. Banyak wisata-wisata yang berdiri di sekitaran Gunung Merapi ini seperti Lava Tour Merapi, Kuliner Kopi Merapi dan lainnya.
Paket Tour Jogja
Apakah anda minat liburan ke Jogja akan tetapi anggaran anda terbatas? Sekarang, anda tidak perlu khawatir, sebab paket wisata kami hadir untuk anda, kami menyediakan Paket Tour Jogja murah yang mana sudah termasuk fasilitas-fasilitas lain seperti penginapan dan transportasinya.
Dengan begitu perjalanan wisata liburan anda akan menjadi lebih mudah dan hemat. Di samping itu, anda juga bisa merencanakan sendiri tempat wisata mana yang akan anda tuju, katakana semuanya pada kami, kami akan memberikan segala hal yang terbaik untuk anda dan menjadikan perjalanan wisata anda ke Jogja makin indah dan berkesan.
Harga dan Biaya Paket Wisata
Harga dan Biaya yang Paket Wisata Jogja kami tawarkan untuk wisata di Jogja yakni tergantung tempat pilihan wisata anda. Anda bebas memilih tempat wisata mana yang akan anda kunjungi. Dengan begitu kami akan berdiskusi kepada anda mengenai harga yang harus anda bayar. Semuanya akan aman dengan kami, jadi? Tidak ada alasan untuk tidak memilih kami.
Kenapa Harus Memilih Agen Wisata Kami?
Bersama Agen wisata kami, kemudahan serta kenyamanan anda dalam berlibur menjadi yang paling utama. Perjalanan wisata keluarga, sekolah, perusahaan, atau tur bersama pasangan serta rombongan akan menjadi berkesan. Dengan dukungan akomodasi transportasi yang lengkap serta tim yang memiliki pengalaman lebih dari 10 tahun. Kami siap mengantarkan anda ke berbagai macam destinasi menarik yang berada di kota wisata Jogja ini.
Percayakan semuanya kepada kami. Karena kami akan memberikan semuanya kepada anda. Anda tidak perlu khawatir akan kenyamanan dan lain-lain, tim kami akan mengarahkan ke hal-hal yang istimewa. Kami terbuka lebar untuk anda bertanya-tanya. Jika anda masih bingung tempat mana yang harus anda kunjungi atau berapa harga yang harus anda bayarkan, jangan ragu bertanya kepada kami.
Maka dari itu, segera hubungi kami. Karena kami di sini akan menyediakan sesuatu hal yang mungkin bisa membuat tertarik dan semakin yakin untuk datang ke kota yang indah ini. Jadi? Kami tunggu anda di sini, Paket Wisata Jogja kami jamin, liburan anda ke Jogja tidak akan sia-sia.